KUPANG, SUARAFLORES.NET–Seperti matahari baru, yang kini dirindukan sinar terang paginya untuk memberi kehangatan, ketika tanah karang Kota Kupang terus diguyur hujan. Demikian pula dengan sosok Duo Benny, pemimpin bersih, sederhana dan merakyat. Dr. Benny Kabur Harman dan Drs. Benny Litel Noni (Paket HARMONI) kini maju bertarung dalam pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur NTT, 27 Juni 2018 mendatang.
Keputusan Duo Benny untuk berpasangan maju lagi sebagai Calon Gubernur NTT 2018-2023, kini terus mendapat banyak pujian dan dukungan. Baik dari rakyat kecil di desa-desa, kaum tani, nelayan, tokoh masyarakat, para guru, pemuda, tokoh agama hingga elit-elit politik.
Ada yang sampaikan dukungan dengan datang langsung menemui Cagub Benny Harman dan nyatakan sikap siap kerja menangkan Paket HARMONI. Ada juga yang secara spontan dan sukarela turun ke desa-desa mensosialisasikan figur Duo Benny. Benny Harman yang sudah 3 periode dipercaya rakyat NTT di senayan dari Fraksi Partai Demokrat dan Benny Litel Noni yang sedang memimpin NTT sebagai Wakil Gubernur.
Baca juga: Honing Sanny: Mari kita jaga Kedamaian Flobamora di Musim Poliik
Mereka adalah sosok yang hebat dan punya jaringan luas di tingkat nasional. Jika terpilih tentu melanjutkan berbagai agenda pembangunan yang selama ini dijalankan Gubernur Frans Lebu Raya.
“Duo Benny sudah dikenal luas. Semua orang tahu siapa itu mereka. Mereka orang hebat. cerdas, rendah hati, dekat dengan rakyat, sederhana, bersih dan tegas. Mereka juga sangat terkenal sebagai pemimpin anti korupsi,”ujar Apolonaris Gai, tokoh muda NTT, mantan Ketua PMKRI Cabang Kupang dalam sebuah kesempatan bersama suaraflores.com, belum lama ini.
Baca juga: 9 Bakal Calon Gubernur NTT Siapkan Menangkan Viktory-Joss
Menurutnya, sosok Benny Harman adalah figur yang paling layak menggantikan Gubernur Frans Lebu Raya. Keduanya punya banyak kemiripan. Begitupun juga Benny Litel Noni yang sudah berpengalaman di dunia birokrat, baik dari Kabupaten maupun di tingkat provinsi.
“Sama-sama rendah hati, punya integritas moral yang tinggi, dekat dengan rakyat, bersih dari korupsi, sederhana, jujur serta didukung oleh istri yang hebat,” pungkas Apolonaris.
Baca juga: Paket HARMONI Simbol Nilai NTT
Sambung Aris Gai, Benny Harman dan Benny Litel Noni kini bersama Gubernur Frans Lebu Raya. Oleh karena itu, sangat diyakini bahwa Paket HARMONI punya kemampuan menyelesaikan berbagai permasalahan pembangunan di NTT.
Baca juga: Ke NTT, Jokowi: Jangan Gunakan Kampanye Hitam Dalam Pilkada
Mantan Anggota DPRD NTT, Benyamin Wodon mengajak seluruh masyarakat NTT untuk bersatu dan memperkuat Pasangan Duo Benny. Mereka adalah solusi untuk NTT dalam mengaplikasikan semua program kerja yang sudah dirancang sejak 10 tahun lalu.
“Kita harus kerja keras mendukung mereka. Orang Flores tentu harmonis memilih HARMONI” pungkas politisi Partai Demokrat asal Sikka di Kupang. (sfn03).