Hipmal Ende Akan Gelar Opera Anak Desa di Labolewa

by -52 Views

ENDE, SUARAFLORES.NET,–Dalam mengisi liburan Natal 2017, Himpunan Pelajar dan Mahasiswa asal Labolewa (HIPMAL) akan menggelar malam hiburan Opera Anak Desa di Kota Labolewa, Nagekeo.

Saat ini, persiapan sedang dilakukan untuk menyukseskan pegelaran yang direncanakan pada 26 Desember 2018. Disaksikan media ini, Minggu (10/12/2017) di Sekretariat Hipmal Ende, para mahasiswa terus melakukan latihan rutin.

Ruben Wegu, sang nahkoda Hipmal, mengungkapkan, Hipmal adalah wadah organisasi pelajar dan mahasiswa bagi putra putri Labolewa yang mengenyam pendidikan menengah dan perguruan tinggi di Kota Ende.

Organisasi ekstern kampus ini, lanjut dia, dibentuk untuk membangun tali persaudaraan, persahabatan dan kekeluargaan sesama saudara-saudari yang berada di Kota Ende sekaligus menjadi wadah pembelajaran bersama guna meningkatkan kapasitas diri dan memperluas wawasan dalam kebersamaan.

Sementara itu,Sekrtaris Hipmal, Antonius Rani, membeberkan, kegiatan ini sebagai bentuk ucapan terima kasih kepada orang tua yang sudah mengirim anak-anaknya mengenyam pendidikan di kota Pancasila Ende.

“Kami akan menunjukkan kebolehan kami dalam pergelaran malam hiburan Opera Anak Desa dengan tema “Kembali ke Kampung Halaman.”Malam hiburan ini murni disuguhkan bagi warga Desa Labolewa untuk mengenang kembali bagaimana suasana Natal di desa. Ini wujud nyata kami,” terangnya.

Diterangkannya, pergelaran malam hiburan  akan dilaksanakan pada tanggal 26 Desember 2017, pukul 19.00  WITA, di depan Kantor Desa Labolewa.

Hal senada disampaikan oleh Martin de Pores, pendamping Hipmal. Menurut dia, Hipmal” akan melakukan pergelaran malam hiburan di Labolewa sebagai bentuk partisipasi membangun desa dengan potensi dan bakat yang dimiliki anak-anak muda.

“Sebagai pendamping, saya bangga karena mereka sudah memulai untuk menunjukkan eksistensinya sebagai pelajar dan 8Mahasiswa di hadapan para penonton kelak. ( Frumen/ sft )