Penuhi Kebutuhan Tour de Flores, Pemda Sikka Pasang Wifi

by -107 Views

MAUMERE,SUARAFLORES.CO – Tour de Flores (TDF) merupakan kegiatan jalan-jalan menggunakan sepeda keliling Flores. Pesertanya orang-orang dari luar negeri. Mereka akan melintasi Pulau Flores dari Flores Timur dari Kota Larantuka (Flores Timur) sampai Flores Barat (Kota Labuan Bajo). Menyambut TDF tersebut, Pemerintah Kabupaten Sikka menyediakan Wifi untuk kelancaran komunikasi.

Pemasangan Wifi ini  bertujuan agar para peserta dapat mengakses informasi online melalui internet atau media-media sosial. “Kita harus siapkan jaringan internet yang bagus agar mereka tidak kesulitan dalam mengakses informasi. Kalau jaringan internetnya bagus kan mereka bisa berkomunikasi dengan keluarga, teman, sahabat, pacar mereka melalui internet. Di sini mereka sudah mempromosikan daerah kita” kata Bupati Sikka, Yosep Ansar Rera di Aula Sekda Kabupaten Sikka saat memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) yang dihadiri Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda), Senin (9/5/2016).

“Agar mereka bisa promosikan daerah kita, maka pemerintah menyiapkan jaringan wifi di beberapa tempat penginapan yang ditentukan. Saya sudah perintahkan semua instansi untuk segera pasang Wifi,” kata Ansar Rera.

Selain Wifi, Pemerintah Kabupaten Sikka sudah menyiapakan berbagai kegiatan promosi termasuk promosi objek wisata. Beberapa tempat wisata yang diusulkan seperti Nilo, Kampung Wuring, Pantai Koka, Jong Dobo, Sao Wisata dan Teluk Maumere dan berbagai objek wisata yang ada di daerah. (m-16/sf)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *